Iran usir Pesawat Mata-Mata Amerika

Berita Hankam : Panglima senior Pangkalan Pertahanan Udara Khatam Al-Anbiya, Brigadir Jenderal Farzad Esmaili,  mengkonfirmasikan bahwa militer Iran berhasil mengidentifikasi dan mengusir sebuah pesawat mata-mata U2 milik Amerika Serikat yang berusaha memasuki wilayah udara Iran dari Laut Oman.
Brigjen Esmalili, Selasa (12/3) menyatakan, sistem pertahanan udara Iran berhasil mendeteksi pesawat siluman AS itu pada 10 Februari lalu, yang segera membatalkan upayanya menyusup wilayah udara Iran setelah mendapat peringatan dari militer Republik Islam.

"Pesawat U2 itu terbang dari barat daya Pakistan menuju timur Laut Oman dan gerakannya selalu dimonitor oleh sistem radar kami," kata Brigjen Esmaili seraya menegaskan bahwa radar Iran di Teluk Persia memberikan peringatan ketika pesawat tersebut hendak memasuki zona udara Iran di atas Laut Omat dan di barat daya Selat Hormuz.


Pesawat U2 yang termasuk di antara salah satu pesawat siluman tercanggih di dunia itu kemungkinan bertugas untuk mengambil foto dari udara dan mengumpulkan informasi di wilayah selatan Iran.

Sebelumnya, pada bulan November 2012, Menteri Pertahanan Republik Islam Iran, Brigadir Jenderal Ahmad Vahidi menyatakan bahwa militer Iran telah berhasil mengusir sebuah pesawat yang belum teridentifikasi yang melanggar zona udara Iran di atas perairan Teluk Persia.  Vahidi menyatakan bahwa radar akurat Iran memonitor seluruh gerakan musuh.
Sumber : Irib

No comments for "Iran usir Pesawat Mata-Mata Amerika"